Unescaped-Me
Pan's Personal Blog
Calon Gubernur Jawa Barat 2013

Rasa penasaran mengenai siapa calon gubernur Jawa Barat 2013 masih melekat di benak saya. Setelah mengetahui tanggal pemilihan gubernur Jawa Barat nanti, saya masih belum mengetahui pasti siapa yang akan saya pilih dan siapa saja calon gubernurnya. Karena itulah, saya pun mencoba mencari tahu dan mengumpulkan informasi mengenai calon gubernur Jawa Barat yang akan mengikuti pemilihan gubernur Jawa Barat 2013. Eh, atau lebih tepatnya disebut bakal calon gubernur Jawa Barat? Entahlah. Pokoknya maksudnya itu, hehe. :D

Dan inilah daftar calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat 2013:

Eh, tunggu tunggu tunggu. Bahasanya kaya situs-situs berita gitu yah? Hehe, atau situs-situs yang menyajikan fakta-fakta unik gitu. Sudahlah, ga penting juga. Kali ini beneran, saya coba tulis sedikit informasi mengenai mereka, partai pendukungnya, serta Visi dan Misi calon gubernur Jawa Barat 2013 ini.


1. Ahmad Heryawan - Deddy Mizwar



Ahmad Heryawan, nama gubernur Jawa Barat saat ini, kembali mencalonkan diri sebagai gubernur pada Pilgub Jabar 2013 nanti. Sebelumnya, dia berpasangan dengan Dede Yusuf. Kali ini Aher, begitu panggilannya, berpasangan dengan Deddy Mizwar. Deddy Mizwar? Ya, Deddy Mizwar. Siapa sih yang ga kenal dengan si Naga Bonar ini? :P

Visi: Mewujudkan provinsi Jawa Barat maju, mandiri dan sejahtera.

Misi: Pembangunan Jabar 2013-2018.
  1. Membangun masyarakat Jawa Barat yang sehat, produktif, berkualitas dan mandiri.
  2. Membangun Jawa Barat melalui optimalisasi potensi sumber daya alam dan sumber daya manusia secara seimbang dan berkelanjutan.
  3. Memajukan Jawa Barat dengan membangun kawasan pedesaan yang modern dengan tidak meninggalkan nilai-nilai budaya dan kearifan lokal.
  4. Mewujudkan Jawa Barat yang aman, nyaman dan berkeadilan bagi kemajuan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
  5. Meningkatkan tata kelola pemerintah yang modern, bersih dan berwibawa.
  6. Membangun hubungan kerjasama strategis dengan dunia usaha dan masyarakat.

Partai pendukung: Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Bulan Bintang (PBB) dan 17 partai non-parlemen termasuk Partai Damai Sejahtera (PDS).


2. Dede Yusuf - Lex Laksamana



Dede Yusuf adalah wakil gubernur Jawa Barat sekarang. Tapi di Pilgub Jabar 2013 nanti, dia akan menjadi salah satu calon gubernur berpasangan dengan Lex Laksmana – mantan Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat 2006-2010. Seperti kebanyakan calon gubernur yang lain, Dede Yusuf belum menyatakan visi dan misinya secara formal. Hanya saja dia pernah mengatakan akan membentuk Jawa Barat sebagai zona anti-korupsi dan menandatangani pakta zona integritas seperti DKI Jakarta.

Partai pendukung: Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).

Eh, meskipun ada nama partai yang sama dengan nama saya, bukan berarti saya pilih pasangan yang ini loh. :D


3. Rieke Diah Pitaloka - Teten Masduki



“Rieke? Rieke siapa ya? Yang mana ya?”
“Oneng? Ooooohhh….. tau dong tau. Yang maen di Bajaj Bajuri itu kan? Yang agak-agak bloon gitu.”

Rieke Diah Pitaloka merupakan pemeran tokoh Oneng di serial televisi Bajaj Bajuri. Tapi jangan salah, Oneng ini punya dua gelar S-1 dari Fakultas Sastra Belanda Universitas Indonesia dan Filsafat STF Driyakara Jakarta. Dia juga punya gelar S-2 dari Filsafat Universitas Indonesia. Pinter ternyata, ga kaya di pelem. :D Saat ini Rieke juga menjadi anggota DPR RI periode 2009-2014 dari PDI Perjuangan.

Sedangkan Teten Masduki adalah seorang aktivitis. Namanya mencuat ketika Indonesia Corruption Watch (ICW), yang dipimpinnya, membongkar kasus suap yang melibatkan Jaksa Agung (saat itu) Andi M. Ghalib. Teten dianugerahi Suardi Tasrif Award 1999 atas usahanya itu. Saat ini dia anggota Ombudsman Nasional dan juga merupakan Sekjen Transparency International chapter Indonesia.

Bagaimana dengan visi dan misinya? Belum tahu. Mereka akan menyampaikannya setelah penetapan dari KPU pada 18 Desember 2012. Katanya sih biar ga dicontek oleh pasangan calon lainnya.

Partai pendukung: PDI Perjuangan


4. Irianto MS Syafiuddin (Yance) - Tatang Farhanul Hakim



Irianto MS Syafiuddin (Yance) merupakan Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Barat sejak 2009. Dia memiliki gelar S-3 dari Administrasi Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung. Yance pernah mengatakan visi yang diusungnya adalah Jabar Mulia – memuliakan Jawa Barat. Sedangkan Tatang Farhanul Hakim pernah menjabat sebagi bupati Tasikmalaya 2001-2011. Dia adalah tokoh NU. Oleh karena itu, para kiai menaruh harapan kepadanya yang memiliki visi-misi jelas dalam bidang keagamaan.

Partai pendukung: Partai Golkar


5. Dikdik Mulyana Arief Mansur - Cecep Nana Suryana Toyib



Pasangan ini satu-satunya calon independen (perseorangan). Dikdik yang bergelar S-3 Hukum dari Universitas Padjadjaran merupakan pendiri Pasulukan Loka Gandasasmita, yaitu perguruan Islam yang mengajarkan tarekat Syathariyyah. Jabatan terakhirnya adalah sebagai Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Selatan 2011. Sedangkan Cecep sendiri bergelar S-2 dan terakhir menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Indramayu.

Visi: Tawadu yaitu tertib, aman, wibawa, asri, dinamis dan unggul; dengan harapan bisa menjadikan Provinsi Jabar menjadi lebih baik lagi.

Misi: Membuat Jabar lebih bagus dari sisi pelayanan kesehatan, pendidikan, hingga membentuk sumber daya manusia yang agamis dan cerdas.

Partai pendukung: –


FAQ


“Pan, aku bingung pilihnya.”
Sulit memang kalau kita ga kenal dengan figur calon gubernurnya. Sama seperti saya yang bingung juga karena ga kenal dekat dengan mereka. Dan menurutku itulah sebabnya makin banyak artis-artis atau public figure yang mencalonkan diri di pemerintahan. Lihat saja, tiga pasangan di atas ada artisnya. Bahkan sebelumnya aja yang menang adalah Dede Yusuf, artis juga.

“Jadi liat aja visi-misi dan latar belakangnya ya?”
Boleh. Visi-misi di atas adalah visi-misi yang saya peroleh sampai saat ini. Kebanyakan dari mereka menunggu penetapan dari KPU pada 18 Desember 2012 nanti, sebelum resmi menjabarkan visi dan misi mereka. Bagi saya pribadi, sedikit informasi di atas sudah cukup untuk menjatuhkan pilihan. Tidak, saya tidak menjatuhkan pilihan 100% berdasarkan latar belakang. Hanya 1% lah ya, hehe. Apalagi visi-misi, saya ga pernah percaya. 0%. Oleh karena itu, saya rasanya ga akan update halaman ini meskipun telah ada penetapan dari KPU. :P

“Berdasarkan partai politiknya ya?”
Ya. Tapi hanya 1% juga kalau saya. Kalau kamu mau pilih berdasarkan parpol, boleh juga. Saya rasa malah banyak orang yang seperti itu. Memilih partainya, bukan orangnya.

“Kalau milih orangnya?”
Boleh juga. Boleh pilih berdasarkan tampangnya yang ganteng atau cantik, yang terlihat gagah atau seksi, yang tinggi, maupun yang punya kesan wajah baik. Mungkin karena itu artis jadi suka menang akhir-akhir ini? Bisa juga pilih yang terlihat berwibawa atau yang terkesan sederhana dan rendah hati. Buat saya sih tampang dan penampilan memang mempengaruhi pilihan saya – 1%. :D

“1%, 1% terus dari tadi. Terus yang 97% apa dong?”
Tidak ada.

“Kok ga ada sih. Jangan-jangan.. golput?”
Menurut saya golput adalah sebuah pilihan. Tidak ada yang salah dengan hal itu. Meski demikian, saya akan memilih salah satu pasangan di atas. Engga, saya ga akan golput. ;)

“Berarti ngasal aja ya.”
Uh, kok asal pilih sih? Engga, saya ga asal pilih. Saya sudah menjatuhkan pilihan. 97% bukan golput, 97% bukan asal pilih. Tapi 97% itu kepercayaan yang hilang yang telah menjadi 97% harapan.

“Mmmm…. Pan, kamu pilih yang mana?”
Hey, hey, hey. Rahasia dong! Haha. :D


Update 19/12/2012
Nomor pasangan calon gubernur di atas tentunya bukan nomor urut resmi dari KPU, soalnya penetapannya aja baru kemarin malam, hehe. Tapi sekarang udah ada nomor urut resmi calon gubernurnya loh. Kalo soal update visi-misi, seperti yang saya bilang sebelumnya, ga usah lah yah. Hehehe... :D


Baca juga:
Tanggal Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2013
Nomor Urut Calon Gubernur Jawa Barat 2013
Next
Newer Post
Previous
Older Post